Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dari jaman ke jaman maka teknologi pun mengalami perkembangan pesat. Teknologi pun telah akrab dalam keseharian hidup manusia sejak jaman pra sejarah hingga kini. Manusia tak bisa lepas dari berbagai temuan teknologi sejak bangun tidur, dalam berbagai aktivitas sehari-hari hingga saat tidur lagi, begitu seterusnya. Berbagai hasil temuan teknologi kini seperti tak terpisahkan lagi dari hidup manusia modern, yakni antara lain seperti smartphone, hair dryer, senter, lampu, jam hingga rice cooker dan lain sebagainya, masih banyak lagi. Berikut ini adalah sejarah perkembangan teknologi.
Definisi Teknologi
Pertama-tama perlu diketahui mengenai definisi teknologi, karena teknologi sering dikaitkan hanya dengan bermacam mesin-mesin canggih saja seperti komputer atau roket dan lain sebagainya. Padahal sebenarnya definisi teknologi adalah segala sesuatu yang mempermudah kehidupan manusia. Dalam perkembangannya teknologi pun semakin spesifik dikaitkan dengan berbagai bidang tertentu, yakni ada teknologi informasi, teknologi komunikasi dan lain sebagainya.
Sejarah Perkembangan Teknologi
Berikut ini adalah sejarah perkembangan teknologi dari masa ke masa.
Teknologi Jaman Pra Sejarah
Perkembangan teknologi dimulai sejak jaman pra sejarah, bukan saat mulai ditemukannya api, tapi pada saat manusia mulai menemukan cara agar batu bisa dipergunakan untuk mempermudah keseharian hidup manusia di jaman pra sejarah sejak 3 jutaan tahun lalu. Berbagai alat batu tersebut merupakan temuan teknologi pertama oleh manusia. Disusul kemudian dengan jaman perunggu dan besi yang mulai dimanfaatkan untuk menjadi berbagai perkakas untuk mempermudah hidup manusia.
Teknologi Jaman Kuno
Lalu teknologi memasuki jaman kuno. Pada saat ini teknologi pun berkembang pesat, antara lain dengan ditemukannya piramida yang di jaman Mesir kuno yang menunjukkan sudah canggihnya teknologi jaman itu, dan juga berbagai bangunan lainnya serta dengan mulai ditemukannya tulisan. Penemuan angka juga mulai membantu perkembangan teknologi hingga ke depannya. Pemanfaatan teknologi pun makin berkembang dengan ditemukannya alat transportasi masal seperti gerobak, kereta kuda hingga kapal, dan lain sebagainya tak hanya sebatas pada berbagai alat keperluan rumah tangga juga lampu penerang serta aneka pisau untuk berbagai keperluan. Teknologi pun mulai memasuki tahap spesifikasi sejak awal. Ada teknologi untuk perang juga yang mulai ditemukan oleh bangsa Romawi, selain di bidang pertanian dan ekonomi dengan ditemukannya uang kertas di berbagai belahan dunia dan lain sebagainya. Teknologi di bidang astronomi juga berkembang pesat di jaman ini.
Teknologi Jaman Pertengahan
Lalu teknologi pun memasuki abad pertengahan. Rumus-rumus matematika mulai ditemukan dan disebarluaskan. Peradaban Islam terkenal dengan kontribusinya pada bidang astronomi, dan matematika juga medis. Di bidang astronomi, para ilmuwan di masa peradaban Islam mulai membuat kalender juga tabel akurat guna memprediksi fenomena astronomi seperti akan adanya gerhana juga tentang pergerakan planet dan lain sebagainya. Lalu ada Al Khwarizmi yang dikenal karena mengembangkan ilmu aljabar yang menjadi basis atau dasar temuan-temuan teknologi berikutnya di masa-masa selanjutnya. Juga ada Ibnu Sina yang buku-buku karyanya hingga kini menjadi acuan standar studi di bidang medis pada berbagai universitas sejak abad pertengahan. Teknologi di bidang kesenian juga berkembang pesat di jaman ini. Hingga masa penjelajahan dunia lewat lautan dan adanya penemuan kompas dan lain sebagainya.
Teknologi Jaman Revolusi Industri
Di masa ini teknologi makin berkembang dengan ditemukannya berbagai alat berat untuk membantu mempermudah kehidupan manusia dan juga dengan ditemukannya berbagai mesin yang mampu memproduksi aneka barang secara masal dalam jumlah yang besar yang digunakan dalam berbagai jenis pabrik. Revolusi industri ini dimulai pada sekitar abad ke 17 ditandai dengan maraknya penggunaan mesin uap.
Teknologi Jaman Abad ke 20 Hingga Sekarang
Di jaman modern ini teknologi pun berkembang makin pesat, dengan ditemukannya komputer dan lain sebagainya yang makin mempermudah hidup manusia. Temuan internet juga membuat perkembangan teknologi makin maju lebih cepat lagi. Di bidang ekonomi perkembangan mata uang juga bertambah dengan adanya mata uang digital seperti bitcoin, serta makin tersebarnya ATM guna memudahkan keseharian hidup manusia dan lain sebagainya.
Selengkapnya baca di : https://www.prestasiglobal.id/sejarah-perkembangan-teknologi/
Comments